Breaking News

Mahasiswa Stikes Baiturrahim Jambi Melaksanakan Penyuluhan Kesehatan dan memberikan pemahaman tentang pentingnya Kesehatan kepada Para Santri

Bjnews.id - Muaro Jambi - Mahasiswa Stikes Baiturahim Jambi melaksanakan Penyuluhan Kesehatan dan memberikan pemahaman tentang pentingnya Kesehatan kepada Para Santri Kabupaten Muaro Jambi.

Kegiatan Mahasiswa Baiturrahim Jambi ini Pada Jumat 01 Maret 2024. Dari jam 9:00 sampai 11:45

Penyuluhan ini di laksanakan di Pesantren Daaru Attauhid, Desa Muara Kumpeh, Kecamatan Kumpeh Ulu, Kabupaten Muaro Jambi.

Hal tersebut dalam rangka melaksanakan kegiatan program kampus untuk kesehatan anak anak pesantren. 

Dalam menuntut Ilmu Anak-anak harus tetap sehat untuk meningkatkan semangat dalam belajar.

Terpantau Mahasiswa Baiturrahim Jambi memperhatikan Kesehatan Anak-anak terutama di Pondok Pesantren yang rentan akan tertular penyakit Scabies atau juga dikenal dengan kudis (Gatal-gatal) yang mana penyakit tersebut sering kali dialami oleh setiap Anak-anak di Pondok.

Mahasiswa Stikes Baiturrahim Jambi sangat senang sekali bisa melakukan Penyuluhan Kesehatan dan memberikan pemahaman tentang pentingnya Kesehatan kepada Para Santri.

Terpantau para santri sangat antusias dengan kegiatan tersebut. Hal ini terlihat dari banyaknya santri yang hadir di lokasi pada saat kegiatan penyuluhan.

Para santri berharap kegiatan serupa bisa diadakan secara berkala, agar merekah tak gampang terkena penyakit Gatal Gatal dan lain sebagainya.

Bjnews.id ( * )

0 Komentar

© Copyright 2022 - BJ News